Bidadariku yang kucinta..apakabarmu disana sayang?
Walau jasadmu telah pergi namun cintamu belum mati dihatiku
Tahu kah engkau bahwa betapa aku mencintaimu, segala apapun dirimu
Tapi seperti apapun cintaku padamu sang maha cinta lebih mencintaimu
Bidadariku yang kucinta..bagaiaman kebahagianmu disana sayang?
Setiap saat selalu ku didahului olehmu dalam melakukan kebaikan dan tak segan
Engkau yang sering mengingatkanku..astagfirul
lah aku sangat merindu sayang..
Wahai Allah kutitip istriku dalam dekapan iman kepada-Mu
Ketika hariku tanpa hadirmu sempat membuatku hilang semngat hidup
Tapi tenang sayang Allah menegurku dalam surah cinta-Nya lalu merangkulku dengan janji-Nya
Bahwa akan dijamin kebahagian bagimu jika aku ridha padamu
Dan kelak jika kita istiqomah dalam mengemban amanah da’wah dalam balutan cinta-Nya
Maka kelak kita akan dipertemukan dalam istana cinta-Nya untuk kita berdua
Duhai bidadariku.. tak bisa rasanya ku bohongi hati ini bahwa aku sangat merindumu
Ketika raga ini sakit dengan penuh cinta kau datang memberi kehangat dan kelembutan
Ketika hati ini luka kau datang ibarat matahari yang menyinariku yang lagi mendung
Betapa sekarang aku harus mandiri tanpamu walau sebenarnya tidak sulit bagiku
Melakukan semuanya hanya tanpa dirimu semua menjadi hal yang biasa-biasa saja
Wahai pemilik nyawaku jaga istriku dengan penuh cinta-Mu
Bantu aku untuk memupuk dibalik dzikir doaku padamu
Bahwa cintaku pada-Mu melebehi cintaku padanya agar tak begitu berat rasanya hati ini ditinggalkanya
Allah sang Maha cinta..wahai dzat cinta yang tiada bertepi
Kutau kelak ragaku pun akan pergi ke hadirat-Mu
pertemukalah aku dengan bidadari dunia-akhiratku dalam naungan keimanan pada-Mu
Yang mana ku kenal dan kucintai diri-Mu melalui dirinya
Wahai bidadariku..ingatkah sayang awal pertama ku memberanikan mengenalmu
Semua itu berawal dari keterbatasan cinta dari kecanggungan hati untuk saling mengenal lebih jauh
Tapi setelah hal itu kita lalui kau ibarat pakaian bagiku yang menutupi kekuranganku
Begitupun aku bagimu..
Percayalah sayang aku mencintaimu kerna Allah
Maka sekarang kuserahkan cintaku pada-Nya dengan menitipkan-Mu kepada Penciptamu
Tunggulah aku yang akan mendampingimu..seraya memperbaiki diri ini
Semoga kelak kita bertemu dalam balutan kecintaa kita kernan keimanan kita pada Allah
♥♥♥
Yaa Allah…
Saat aku menyukai bidadariku…
Ingatkanlah aku bahwa akan ada sebuah akhir…
Sehingga aku tetap bersama Yang Tak Pernah Berakhir
♥♥♥
Yaa Allah…
Ketika aku merindukan bidadariku…
Rindukanlah aku pada sosok yang rindu Cinta Sejati-Mu
Agar kerinduanku terhadap-Mu semakin menjadi
♥♥♥
Yaa Allah…
Jika aku mencintai bidadariku..
Cintakanlah aku dengan orang yang mencintai-Mu
Agar bertambah kuat cintaku pada-Mu
♥♥♥
Yaa Allah…
Ketika aku sedang jatuh cinta pada bidadariku…
Jagalah cinta itu..
Agar tidak melebihi cintaku pada-Mu
♥♥♥
Yaa Allah…
Ketika aku harus berucap “I Love You…. Ana Uhibbuka…. Saya cinta padamu…”
Biarlah kukatakan pada yang hatinya tertaut padaMu
Agar aku tak jatuh dalam cinta yang bukan karena-Mu dan itu hanya kepada istriku
♥♥♥
Mencintai seseorang bukanlah apa-apa…
Dicintai seseorang adalah sesuatu…
Dicintai seseorang yang kau cintai sangatlah berarti…
tetapi…
Dicintai oleh Sang Pencipta adalah SEGALANYA…